Semuasenin – Komite Disiplin Federasi Sepak Bola Internasional (FIFA) secara resmi telah menghukum Asosiasi Sepak Bola Malaysia (FAM) bersama dengan tujuh pemainnya.
Para pemain tersebut diantaranya yaitu Gabriel Felipe Arrocha, Facundo Tomás Garcés, Rodrigo Julián Holgado, Imanol Javier Machuca, João Vitor Brandão Figueiredo, Jon Irazábal Iraurgui, dan Hector Alejandro Hevel Serrano.
Hukuman ini dijatuhkan atas pelanggaran Pasal 22 Kode Disiplin FIFA (FDC) terkait pemalsuan dan penggunaan dokumen palsu.
Kisruh ini bermula saat FAM mendaftarkan tujuh pemain naturalisasi mereka ke FIFA. FAM diduga mengajukan dokumen yang dipalsukan terkait silsilah keluarga yang bertentangan dengan statuta FIFA.
Sebelumnya, mereka telah tampil bersama Timnas Malaysia dan dalam laga kualifikasi Piala Asia 2027 mampu membekuk Thailand dengan skor 4-0.
Usai pertandingan itu, FIFA mendapatkan banyak laporan terkait kebenaran data administrasi lima pemain naturalisasi timnas Malaysia.
Ketujuh pemain tersebut juga dijatuhi larangan berpartisipasi dalam seluruh aktivitas yang berkaitan dengan sepak bola selama 12 bulan, berlaku sejak tanggal pemberitahuan keputusan.
“Selain itu, masalah kelayakan para pemain untuk memperkuat tim nasional Malaysia telah dirujuk oleh Komite Disiplin FIFA ke Pengadilan Sepak Bola FIFA untuk ditindaklanjuti lebih lanjut,” tulis FIFA.(*)