Targetkan 100 Ribu Orang Tenaga Magang ke Luar Negeri, Kemnaker dan Serikat Nelayan NU Teken MoU

eratJu19EqzVE14m7ClNAIVltQv9u3Yb1jCULLin

Targetkan 100 Ribu Orang Tenaga Magang ke Luar Negeri, Kemnaker dan Serikat Nelayan NU Teken MoU

eratJu19EqzVE14m7ClNAIVltQv9u3Yb1jCULLin

Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) bersama Serikat Nelayan Nahdlatul Ulama (SNNU) resmi menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) mengenai pengiriman tenaga magang ke luar negeri. Kegiatan ini sekaligus menjadi kick off program pemagangan luar negeri yang menargetkan pengiriman 100 ribu tenaga kerja dalam lima tahun ke depan. Penandatanganan berlangsung di SMK Perikanan dan Kelautan Puger, Kabupaten Jember, Jawa Timur, Selasa (27/5/2025).

Dalam sambutannya, Menteri Ketenagakerjaan, Yassierli, menjelaskan bahwa program pemagangan merupakan bagian dari strategi peningkatan kompetensi tenaga kerja secara menyeluruh. Ia menekankan bahwa sebelum diberangkatkan, para peserta akan mengikuti pelatihan keterampilan terlebih dahulu, baik di balai milik pemerintah maupun lembaga mitra.

“Seperti yang biasa saya sampaikan, pemagangan ini adalah salah setrategi kita yang terintegrasi dengan pelatihan kompetensi. Jadi setelah mengikuti pelatihan di balai, baik di balai milik pemerintah maupun mitra kita, maka ada kesempatan bagi mereka untuk bekerja magang selama 2-3 tahun,” ujarnya.

Lebih lanjut, Menaker menyebut bahwa program ini menjadi salah satu solusi cepat untuk menekan angka pengangguran dan meningkatkan penyerapan tenaga kerja, terutama di sektor kelautan dan perikanan.

“Dan ini akan kita support sebagai salah satu solusi penyerapan tenaga kerja dalam waktu-waktu ini,” katanya.

Sementara itu, Ketua Umum SNNU, Witjaksono, menyoroti potensi besar sektor kemaritiman Indonesia dalam menyerap tenaga kerja yang belum dioptimalkan dengan baik. Ia pun menyebut bahwa dengan pengelolaan serius dan kolaborasi lintas sektoral, sektor ini bisa menyerap tenaga kerja hingga lima juta orang.

Namun, ia mengakui bahwa masih ada tantangan dalam menyatukan visi antar pemangku kepentingan, terutama dalam meningkatkan produktivitas dan operasional sektor tersebut.

“Total untuk meningkatkan value tenaga kerja di kami dari sektor kemaritiman, kalau dikerjakan secara serius, kita yakin bisa menyerap lebih dari 5 juta orang. Stakeholders belum satu visi. Bagaimana menaikkan produktivitas, bagaimana menjalankan operasional yang baik,” katanya.

Baca Juga:  Lewat 80 Ribu Koperasi Desa Ciptakan 2 Juta Lapangan Kerja

Dalam konteks itulah, SNNU memilih menggandeng Kemnaker, bukan Kementerian Kelautan dan Perikanan seperti biasanya. Witjaksono menyebut, langkah ini diambil agar penguatan sumber daya manusia di sektor maritim juga dipandang sebagai isu ketenagakerjaan.

“Makanya kita keluar dari pakem. Kalau biasanya kita bekerja sama dengan Kementerian Perikanan dan Kelautan, kita mengajak Kementerian Ketenagakerjaan untuk melihat sisi yang lain. Bahwa serapan tenaga kerja di sektor kemaritiman yang kami garis bawahi ini bisa menyerap lebih dari 5 juta.”

Berita Lainnya

b3e99097-f450-4bea-b83d-fc386351362e (1)
Gempa Guncang Donggala, Terasa Hingga Palu
9672menpora-dito-resmi-membuka-piala-presiden-2025-turnamen-para-juara
Bersama Ketua PSSI, Menpora Buka Piala Presiden 2025
nu0ex1yc9zvo6xh
Dereten Lagu Indonesia Terbaru Pekan Pertama Juli 2024, Dari Element Hingga Bungareyza
ChatGPT Image 14 Jun 2025, 16.12
Ratusan Ribu Batang Rokok Ilegal Diamanan Bea Cukai Purwokertopada
Timnas-Putri-Indonesia-Dok
Langkah Berat Garuda Pertiwi Menuju Piala Asia Wanita 2026
IMG_0939-2624144229
Titip Terang Provinsi Bolaang Mongondow Raya, Siap Berpisah Dari Sulut
wik3kwf016ky1gp
Juara Bintang Radio Davit Ingsani Rilis Single Cinta Tanpa Rencana
2
Kemenperin Beberkan Faktor Pelemahan PMI Manufaktur Indonesia

Populer Sepekan

96253C3A-D33F-43D9-A81D-892AD0DA7B4A
Khawatir Longsor Susulan, DPRD Sinjai Minta Pemprov Sul-Sel Tangani Lewat TPT
Timnas-Putri-Indonesia-Dok
Langkah Berat Garuda Pertiwi Menuju Piala Asia Wanita 2026
Foto: Bea Cukai
Operasi Gurita 2025, Bea Cukai Sita 45,9 Juta Batang Rokok Ilegal
Foto: Bea Cukai
Lagi, 200 Ribu Batang Rokok Ilegal Disita Bea Cukai Malili
Foto: IST
Bupati Irwan Siapkan Pasar dan Dana Hingga Rp50 Juta Untuk UMKM
PDI P
Penulisan Ulang Sejarah, PDIP: Harus Sesuai Fakta
Foto: IST
Tegas dan Humanis, Berikut Pedoman Satuan Keamanan KAI Services
Foto: Kementerian ESDM
Indonesia Segera Miliki Floating LNG Terbesar ke-9 di Dunia
Scroll to Top